Sunday

cara menghilangkan jerawat


Jerawat biasanya tumbuh pada seorang remaja yang beranjak dewasa, apabila jerawat yang tumbuh pada kulit muka mencapai jumlah yang banyak, akan sangat menggelisahkan hati remaja itu, tak jarang pula karena jerawat itu seseorang akan menjadi rendah hati. Kali ini saya akan berbagi cara menghilangkan jerawat secara alami, iya! karena untuk kepentingan keamanan saya lebih memilih yang alami, dan untuk saya pribadi cara ini memang ampuh untuk menghilangkan jerawat.

cara pertama yg ngefek pada saya, yaitu menggunakan kencur dan madu, caranya; lumatkan sedikit kencur sampai halus, taruh dalam sendok makan tuangkan sedikit madu lalu campur sampai merata, kemudian didihkan, yaitu dengan cara mendekatkan sendok diatas kompor, tapi sebelumnya sendok tersebut dikasi pegangan agar tangan tidak terbakar saat memegangnya, setelah kelihatan mendidih keluar buih, angkat lalu di dinginkan sampai angat-angat kuku, kemudian oleskan pada jerawat, tunggu beberapa saat agar campuran itu meresap kemudian basuh muka hingga bersih, ulangi cara ini beberapa kali sampai jerawatnya menghilang dan tanpa bekas, sedikit teorinya; madu berfungsi untuk membunuh kuman penyebab jerawat seperti yg diketahui secara umum bahwa bakteri tidak bisa hidup di dalam madu, sedangkan kencur berpungsi untuk menghilangkan bekas jerawatnya.

cara menghilangkan jerawat lain nya adalah dengan menggunakan kentang, potonglah ketang tipis-tipis, lalu tempelkan potongan-potongan kentang itu pada jerawat anda dan biarkan hingga warnanya menjadi keabu-abuan, ulangi cara ini beberapa kali pasti akan terlihat hasilnya. untuk pengobatan jerawat dari dalam, menggunakan daun tapak liman, ambilah daun tapak liman sebanyak 5 lembar, cuci sampai bersih lalu di tumbuk, beri air dingin yang susdah dimasak kemudian peraslah sampai mendapat setengah gelas, air perasan itu diminum setiap pagi selama satu bulan, dan dengan cara ini semoga jerawat anda hilang dan tidak tumbuh lagi, baik! demikianlah mengenai cara menghilangkan jerawat yg bisa saya share kali ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat

cara menghilangkan jerawat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: eBlog-wayan

0 comments:

Post a Comment